Blogroll

Sabtu, 05 Maret 2011

Vendry Ronaldo Mofu Buyarkan Kemenangan Persib Bandung...

Tiga poin yang nyaris dicuri Persib di Stadion Haji Agus Salim, Sabtu (5/3/2011),  sirna di menit-menit terakhir. Gol Semen Padang diciptakan di masa injury time hasil kemelut di depan gawang Markus Horison. Semen Padang membuat gol penutup di injury time dan pertandingan selesai di skor 1-1.

Bermain tanpa gol sampai pertengahan babak kedua, Persib memecah kebuntuan di menit 76 melalui pemain barunya, Shohei Matsunaga. Gelandang Jepang itu memanfaatkan umpan Cristian Gonzalez.

Terhenyak oleh gol tersebut, tim tuan rumah segera meningkatkan tempo serangannya, dibarengi dengan permainan yang keras menjurus kasar. Sempat terjadi beberapa insiden kecil di tengah lapangan, karena tensi pertandingan memanas.

Persib mendapat kerugian ketika di menit 88 Hilton Moreira, yang belum lama turun ke lapangan, diganjar kartu merah oleh wasit Armando Pribadi karena dianggap kelewat kasar menjatuhkan seorang pemain Semen Padang.

Dalam situasi krusial bagi kedua kesebelasan, ofisial pertandingan memberi tambahan waktu enam menit.

Memasuki menit ketiga injury time, Semen Padang berhasil mencetak gol. Vendry Mofu menyelesaikan kemelut di mulut gawang Persib, setelah kiper Markus Harison gagal menghalau sebuah crossing dari sektor kiri pertahanan timnya.

Wasit kemudian menghentikan pertandingan di menit 95 detik 36. Tak ada pemenang, skor akhir 1-1.

Semen Padang bertambah satu poin dan naik dua anak tangga di klasemen sementara, dengan nilai 27 dari 15 laga. Persib bergeming di urutan 11 dengan 16 angka, hasil empat kali menang, empat seri, dan tujuh kali kalah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar